Puluhan perempuan istri pejabat Bank Indonesia (BI) berkunjung ke Butik Namira Ecoprint, Selasa (31/1/2023).
Kunjungan tersebut terkait dengan program kegiatan Pipebi yang difokuskan untuk belajar membuat produk ecoprint yang bagus dan berkualitas.
Para istri pejabat Bank Indonesia ini memiliki oragnisasi yang bertujuan mendukung pelaksanaan tugas Bank Indonesia, baik secara secara langsung maupun tidak langsung.

Menurut Yayuk Eko Agustin, owner Namira Ecoprint, mengungkapkan jika kedatangan para istri pejabat BI tersebut sudah direncanakan jauh-jauh hari sebelumnya.
“Kami dihubungi pihak Bank Indonesia. Mereka meminta izin untuk belajar membiat ecoprint. Kami menyambut baik dengan sepenuh hati,” beber Yayuk Eko.
Perempuan yang dinobatkan sebagai Juara 1 Pengusaha Berprestasi Tingkat Nasional IWAPI 2022 itu, mengaku sejak lama menjalin hubungan baik dengan BI.

“Namira Eoprint telah banyak dibantu Bank Indonesia. Beberapa kali kami difasilitasi Bank Indonesia mengikuti event, baik yang berskala regional maupun nasional,” tutur Yayuk Eko.
Yayuk menambahkan, pihaknya merasa tersantung karena menjadi jujugan para sitri pejabat BI untuk belajar membuat ecoprint.
“Kami terbuka unti siapa pun yang mau belajar. Kami senang bisa berbagi secuil pengetahuan yang kami miliki,” ucap Yayuk merendah. (*)